Lima Kolonel Duduki Posisi Baru di Korem Bhaskara Jaya


Surabaya,- Kolonel Inf Handoko Nurseta, Kolonel Inf Sriyono dan Kolonel Inf Budi Yuono, resmi menduduki jabatan baru di Satuan Korem Tipe A 084/Bhaskara Jaya.

Dalam prosesi serah terima jabatan yang dipimpin langsung oleh Danrem, Brigjen TNI Herman Hidayat Eko Atmojo, Kolonel Inf Handoko Nurseta secara resmi menjabat sebagai Kepala Staf Korem. Sedangkan untuk Kolonel Inf Sriyono menduduki kursi Dandim Tipe A 0830/Surabaya Utara yang sebelumnya diduduki oleh Kolonel Arh Putut Witjaksono, Kolonel Inf Budi Yuono menduduki kursi Dandim Tipe A 0832/Surabaya Selatan, jabatan itu sebelumnya diduduki oleh Kolonel Inf Moch Sjamsul Arief.

Tak hanya itu, Kepala Staf Intelijen secara resmi dijabat oleh Kolonel Inf Andi Agus Wulandri. Sedangkan untuk jabatan Kasi Ops Korem, di jabat oleh Kolonel Inf Ryan Hanandi.

Danrem mengatakan jika prosesi serah terima jabatan di lingkungan TNI-AD, khususnya Korem, sudah menjadi suatu hal yang wajar.

Menurutnya, pergantian pejabat militer di lingkungan TNI, merupakan salah satu upaya Komando atas dalam mewujudkan profesionalitas dan melatih jiwa kepemimpinan seorang prajurit.

"Itu sebagai wujud penyegaran Satuan dalam upaya mewujudkan profesionalisme TNI," ujar Brigjen TNI Herman. Selasa, 30 Juni 2020.

Selain kursi yang dijabat oleh lima pejabat militer berpangkat Kolonel, juga terdapat beberapa kursi jabatan lainnya yang saat ini diduduki oleh Perwira berpangkat Letkol, diantaranya kursi jabatan Kasi Pers Korem, yang saat ini diduduki oleh Letkol Inf Agus Supriyanto, Kepala Seksi Logistik yang dijabat oleh Letkol Czi Suhendra Gunawan dan jabatan Kepala Seksi Teritorial, yang sekarang diemban oleh Letkol Inf Samsul Huda.

0 comments:

Posting Komentar